Menyantap Kuliner Di Dalam Mobil, Ternyata Mengulang Trend 50 Tahun Yang Lalu

Kondisi yang terjadi saat pandemi ini memang merepotkan dunia kuliner, baik para penyedia ataupun pelanggannya. Beberapa restoran kemudian menerapkan cara makan yang memenuhi syarat kesehatan, yaitu dengan menyediakan konsep "makan di dalam mobil". Pelanggan cukup memesan makanan dari tempat parkir saja. Selanjutnya pramusaji akan mengantarkannya langsung ke mobil.

 

Namun agar aman dan nyaman perhatikan hal-hal berikut:

  1. Batasi Kapasitas Orang di Dalam Mobil. Sebaiknya 1 mobil hanya diisi 2-3 orang saja. Selain nyaman juga bisa mengurangi "kecelakaan" seperti makanan tumpah akibat tersenggol.
  2. Nikmati dengan penuh konsentrasi. Apalagi jika memesan makanan atau minuman panas, lidah serasa terbakar akibat tidak hati-hati saat menyesapnya.
  3. Beri Ruang untuk Menaruh Makanan, misalnya dengan menggunakan baki atau meja lipat (carhop tray) untuk menaruh makanan-makanan tersebut. 

Carhop tray adalah salah satu peralatan pernah populer pada tahun 1950-an di Amerika, digunakan pada drive-in cinema yang akhir-akhir ini kembali menjadi  tren di tengah pandemi Covid-19. Bedanya, penggunaan carhop tray pada saat ini hanya khusus untuk bersantap, buka sambil menonton film.

Restoran Sonic menjadi tempat makan favorit di Amerika yang pertama kali menerapkan kembali trend ini dimasa pandemi. Disusul kemudian Wendy's, Taco Bell, McDonald's, dan beberapa restoran drive-in lainnya.  Tak hanya itu, restoran Houston The Butler house bahkan menawarkan konsep drive-in cinema dan carhop tray. 

Resto Sonic ini memodifikasi lahan parkir bukan sekedar untuk menikmati makanan saja, tapi juga dilengkapi hiburan berupa film. Uniknya juga menyedikan wine sebagai pelengkap. Kesuksesannya kemudian di adopsi oleh restoran lainnya agar bisa bertahan.

Para tamu yang datang, bukan saja orang dewasa yang ingin bernostalgia dengan cara makan ala zaman dahulu ini, terapi juga para remaja yang penasaran yang konsep yang menurut mereka cukup unik. Sepertinya sudah ada di Indonesia ya?

Ciri Khas Serabi Berbagai Daerah Di Indonesia

Istilah Serabi, berasal dari Bahasa Sanskerta yang memiliki arti wangi/harum), digunakan untuk memberi nama jajanan tradisional dari Indonesia yang memiliki rasa manis dan tekstur yang empuk. ASAL USUL SERABI Cemilan ini diperkirakan sudah ada sejak zaman Kerajaan Mataram. Sebagai bukti dapat dilihat dari beberapa catatan sejarah dibawah ini, yaitu: 1.SERAT CENTHINI Serat Centhini atau juga disebut Suluk Tambanglaras atau Suluk Tambangraras-Amongraga, adalah salah satu karya sastra terbesar… Baca selengkapnya.....

Es Cincau Siliwangi

Bogor juga punya beragam minuman segar khas daerah, yang bakal melengkapi wisata kuliner Anda. Salah satu destinasi wisata kuliner Bogor yang menawarkan minuman khas Bogor yang patut Anda coba adalah Es Cincau Hijau Siliwangi. Baca selengkapnya.....

Shawarma Gang Sebelah SD Empang Seberang BTM

Masih edisi Bogor gerimis. Lepas beli pancong di gang sebelah SD Empang seberang BTM. Ada kudapan yang menggoda. Shawarma dan Kebab dengan kentang, salada dan pilihan topping daging Ayam , sapi atau campur. Benar-benar jadi sore yg menggoda. (pengalaman kuliner Muhammad Ichwan Basir). Baca selengkapnya.....

Masing Ingat Jajanan Jaman SD Yang Namanya Puyam?

Ketika SD dulu banget kan abang-abang yang jualan jajanan depan SD. Kita pasti udah menanti-nantikan jam istirahat buat nyerbu semua jajanan abang- abang yang berjejer di depan sekolah. Ada banyak banget pilihan jajanan favorit yang yummy-yummy pada zaman itu dan rata-rata lima ratusan harganya! Baca selengkapnya.....
resep sambal pedas asam thailand

Sambal Pedas Asam Khas Thailand Ini Sangat Cocok Untuk Menikmati Olahan Seafood

Sambal sudah menjadi salah satu kuliner atau makanan pendamping yang wajib bagi bangsa Indonesia bahkan sebagian besar masyarakat baru akan selera makan jika makanan itu pedas atau memiliki sambal. Apapun makanannya, sambal itu sudah wajib mulai dari nasi, daging, sayur hingga seafood. Jika Anda suka sambal, cobalah resep sambal pedas asam Thailand yang cita rasanya jauh berbeda dengan sambal yang ada di Indonesia namun cocok untuk makan seafood. Baca selengkapnya.....
  • Enjoy a Unique Holiday Experience in 4 Cities in Indonesia with the Best Culinary Tourism

    Enjoy a Unique Holiday Experience in 4 Cities in Indonesia with the Best Culinary Tourism

    Visiting a tourist destination for a holiday will not be complete without enjoying traditional local foods. Indonesia with its sheer natural beauty is not only popular with tourist attractions but also unique and tasty traditional cuisine. Interestingly, each place has its own traditional foods that different from one to another. This page has chosen the top 4 cities in Indonesia with the best culinary tourism. What are they? Check this out!

Jajanan Non Halal

Bakmi Aloi, Rekomendasi Bakmi Babi di Bogor

Bakmi babi enak di Bogor menjadi salah satu kuliner yang banyak diburu oleh wisatawan non-muslim. Di kota Bogor memang tidak hanya tersedia bakmi dengan toping ayam saja. Namun juga menyediakan bakmi dengan toping daging babi yang tidak kalah nikmat. Suasana kota Bogor, ditambah dengan seporsi bakmi babi akan membuat perut kenyang. Baca selengkapnya.....