TRANSLATE

Sambal Mercon, Sensasi Ledakan Rasa

Ditulis oleh:

Menu sambal mercon beberapa waktu belakangan ini cukup populer di kalangan masyarakat pecinta pedas. Namanya memang unik, identik dengan rasa pedas yang dahsyat dan meledak ledak sebagaimana mercon. Tidak butuh waktu lama, Sambal Mercon menjadi menu yang digandrungi terutama oleh kaum hawa. 

Tahukah anda, popularitas sambal mercon telah menginspirasi bermacam-macam penganan baru. Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini beberapa panganan yang terinspirasi oleh sambal mercon.

  • Bakso Mercon; Bakso mercon adalah salah satu olahan yang sangat populer, bahkan mengalahkan sambal mercon sebagai bahan dasarnya.  Olahan bakso memang sudah sangat digemari, apalagi diberi imbuhan kata mercon di belakang, tentu saja menjadi daya tarik tersendiri. Pernah anda membayangkan bakso yang lezat dengan ledakan sambal pedas di dalamnya? Itulah bakso mercon!

  • Tahu Mercon; Tahu mercon adalah bentuk olahan tahu dengan tepung beras kemudian diisi olahan aneka sayuran dengan bumbu pedas didalamnya.

  • Tempe Mercon; Bicara tahu, rasanya tidak akan lengkap jika tidak bicara tempe. Dua penganan ini memang seolah memiliki kaitan yang begitu kuat. Dan memang benar, kemunculan tahu mercon secara otomatis memberikan jalan bagi tempe mercon untuk muncul ke permukaan. 

  • Seblak Mercon; Kalau penganan yang satu ini menjadi olahan favorit generasi milenial. Banyak sekali varian bahan-bahan yang bisa digunakan untuk membuat Seblak Mercon, seperti kerupuk kering, bakso, tahu, dan lain sebagainya.

  • Ceker Mercon; Olahan satu ini adalah kombinasi antara gurihnya ceker dengan pedasnya sambal mercon yang sudah tentu memberikan citarasa baru yang disukai para penggemarnya.

Demikian ulasan terkait aneka jenia penganan yang terinspirasi dari sambal mercon. Rekomendasi makanan diatas bisa jadi pilihan terbaik untuk menghilangkan rasa lapar. Namun yang harus diingat, jangan terlalu banyak mengkonsumsinya agar pencernaan anda tidak terganggu. 

Ingin mencari penjual SAMBAL MERCON terdekat dari lokasi anda, via Google Maps? Silahkan KLIK DISINI

Dilihat 1683 kali

Selamat Datang Di Bogor

Sebuah wilayah di Jawa Barat yang terkenal akan wisata alam dan wisata kuliner yang menarik.  Website ini memuat informasi dan rekomendasi kuliner di Bogor,  baik yang halal maupun non halal, mulai dari camilan, makanan berat hingga minuman yang pastinya menggugah selera:

 

NYEMIL DULU.....

Dessert Box Bittersweet By Najla

Jenuh adalah satu dampak dari Pandemi covid-19 yang dirasakan oleh semua lapisan masyarakat, termasuk kalangan milenial di kota Bogor. Bagi mereka ini, jajan dianggap sebagai obat mujarab menghilangkan kejenuhan. Syaratnya, pertama harus enak, yang kedua adalah unik. Tujuannya agar dapat diposting ke medsos. Untuk saat ini, yang paling dicari adalah jajanan dari Bittersweet By Najla Bogor. Baca selengkapnya.....

MAU MAKAN APA?

sambal tomat lamongan dan lele

Meski Populer Di Berbagai Daerah, Tapi Hanya Sedikit Yang Tau Jika Warung Pecel Lele Pada Mulanya Adalah Solusi Bertahan Hidup Warga Masyarakat Yang Melarikan Diri Dari Permasalahan Sosial Dan Politik Di Kabupaten Lamongan

Indonesia merupakan negara kepulauan yang besar. Lebih dari 17.500 pulau tersebar dari sisi barat hingga timur, dari sisi utara hingga selatan, dengan budaya yang berbeda-beda. Tak hanya kesenian, adat istiadat, tetapi juga ragam kulinernya. Baca selengkapnya.....

MENU MINUMAN.....

Kopi Cap Kacamata, Minuman Kegemaran Warga Kampung Arab

Istilah Kopi konon diambil dari kata “kopen” dalam bahasa Jawa, yang artinya merawat, menjaga, dan memelihara secara hati-hati. Istilah ini menjadi pedoman untuk menumbuhkan kopi berkualitas dari segi rasa dan aroma. Bagi sebagian masyarakat di tanah air, kopi bukan sekadar minuman, tapi sumber kehidupan. Mereka mendedikasikan hidupnya pada kopi, agar dapur terus mengepul dan anak-anak bisa bersekolah. Baca selengkapnya.....